Jumat, 06 Mei 2016

10 Khasiat dan Manfaat Buah Alpukat untuk Kesehatan dan Kecantikan

Khasiat dan Manfaat Buah Alpukat. Buah Alpukat merupakan buah yang berasal dari Amerika Tengah dan Meksiko, namun saat ini buah ini sudah di budidayakan ke berbagai daerah termasuk Indonesia. Buah Alpukat atau dalam bahasa inggris disebut Avocado ini berasal dari famili Lauraceae bergenus Persea mempunyai bahasa latin Persea Americana.

Suku Aztek yang tinggal di Amerika Tengah dan Meksiko adalah suku yang pertama kali menamakan buah alpukat atau apokat. Tumbuhan ini telah dikenal oleh penduduk Eropa pada pertengahan abad ke-16 yang pertama sekali diperkenalkan oleh Martin Fernandez de Enciso yaitu pemimpin pasukan Spanyol saat menjajah Amerika Tengah. Dari asal usul tersebut Indonesia banyak mendapatkan kiriman buah sebagai isi perut sekaligus pengenalan terhadap buah alpukat.

Tidak hanya buahnya yang enak dan bermanfaat, tetapi dalam dunia industri pakaian, biji buah alpukat dapat diolah menjadi bahan untuk pewarna pakaian yang tidak mudah luntur. Batang pohon alpukat juga dapat dimanfaatkan sebagai bahan bakar, tetapi harus dijemur terlebih dahulu.

10 Khasiat dan Manfaat Buah Alpukat untuk Kesehatan dan Kecantikan
Buah Alpukat


Di dalam kulit pohon alpukat terdapat senyawa yang dapat memberikan warna cokelat pada suatu material atau bahan. Banyak perusahaan di bidang produk berbahan kulit memanfaatkan kulit pohon alpukat sebagai pewarna cokelat.

Dari segi farmasi, daun alpukat dapat dimanfaatkan sebagai obat alami atau herbal untuk mengobati kencing batu, nyeri syaraf dan lambung, darah tinggi, sakit kepala, pembengkakan saluran napas dan haid yang tidak teratur. Selain itu biji alpukat juga sering dimanfaatkan sebagai obat diabetes dan obat sakit gigi.

Selain itu, riset dari para ahli mengatakan bahwa daging buah alpukat, kulit buah alpukat dan biji buah alpukat bermanfaat untuk memelihara kesehatan tubuh, mengecilkan resiko terhadap gangguan kesehatan atau mencegah penyakit.

Selain hal diatas, berikut ini juga beberapa manfaat dan khasiat buah alpukat, juga termasuk kulit dan bijinya.

10 Khasiat dan Manfaat Buah Alpukat untuk Kesehatan dan Kecantikan
Buah Alpukat

10 Khasiat dan Manfaat Buah Alpukat untuk Kesehatan dan Kecantikan

1. Menjaga Kesehatan Mata

Buah alpukat mengandung lutein yang banyak dibandingkan dengan buah-buah lainnya. Lutein merupakan bagian dari karotenoid yang secara alami diproduksi pada bagian kloroplas dan chromoplasts tanaman. Lutein berkhasiat untuk menjaga kesehatan daya penglihatan manusia. Penelitian lain juga mengatakan bahwa tingginya kandungan lutein dalam alpukat dapat mengurangi resiko kelainan pada mata termasuk degenerasi katarak dan makula.


2. Mempercepat Penyerapan Nutrisi

Dari beberapa penelitian yang telah dilakukan, dikatakan bahwa nutrisi tertentu yang diserap tubuh akan lebih lancar, cepat dan efektif bila di konsumsi bersama buah alpukat. Hal ini juga telah dilakukan pembuktian yaitu pada dua orang yang disuruh memakan salad, satunya hanya memakan salad dan satunya lagi memakan salad berbarengan dengan buah alpukat. Hasilnya membuktikan bahwa satu orang yang memakan salad berbarengan dengan buah alpukat, penyerapan nutrisinya jauh lima kali lebih baik dari orang yang hanya memakan salad.

3. Menjaga kesehatan Ibu hamil

Salah satu kandungan buah alpukat adalah asam folat. Asam folat merupakan nutrisi yang penting bagi ibu hamil untuk membantu perkembangan janin yang sehat. Memang telah banyak sintetis asam folat direkomendasikan untuk ibu hamil, akan tetapai memakan buah alpukat merupakan pilihan baik dan alami.

4. Sumber Vitamin E yang kaya

Alpukat mengandung vitamin E yang kaya. Vitamin E juga merupakan vitamin yang penting bagi tubuh. Memenuhi kebutuhan vitamin E dapat menjaga kesehatan secara menyeluruh. Vitamin E dapat mencegah penyakit jantung, stroke, pengembangan katarak, pencegahan kanker dan juga sebagai memperlambat penuaan dini.

5. Buah alpukat sebagai sumber serat

Buah alpukat banyak mengandung serat, baik serat larut dan serat tidak larut. Oleh karena itu buah alpukan berkhasiat untuk mengurangi kadar kolesterol, mencegah peningkatan kadar gula darah dan juga membantu mempertahankan fungsi usus.

6. Buah Alpukat berkhasiat mencegah stroke

Seperti yang telah disebutkan diatas, buah alpukat banyak mengandung asam folat. Kandungan folat yang tinggi bermanfaat untuk mencegah stroke. Telah dibuktikan bahwa orang yang memenuhi kandungan folat dalam tubuh lebih resiko terkena serangan stroke lebih kecil dibandingkan yang tidak.

7. Nutrisi untuk otak dan mencegah Alzheimer

Kandungan Omega 3 dan vitamin E dalam buah alpukat secara alami membantu mengurangi resiko terkena penyakit Alzheimer. Selain itu, Omega 3 dan vitamin E terbukti mampu menghentikan laju penyakit Alzheimer dan juga dapat mengembalikan ke keadaan semula.

8. Bebas dari residu insektisida

Sampai saat ini, tanaman alpukat tidak ditemukan adanya rekayasa secara genetika. Buah Alpukat memiliki kulit yang tebah, sehingga dapat melindungi diri dari pestisida. Oleh karena itu buah alpukat disebut juga buah organik.

9. Buah alpukan mengandung lemak baik

Kandungan lemak dalam buah alpukat memang tinggi, akan tetapi kandungan lemak dalam alpukat merupakan lemak baik atau yang disebut lemak tak jenuh tunggal. Lemak tak jenuh tunggal ini dapat membantu menjaga kesehatan jantung dan juga dapat menurunkan tekanan darah. Lemak tak jak jenuh tunggal dalam buah alpukat juga dapat membantu dalam membalikkan resistensi insulin yang dapat membawa pada diabetes tipe 2.


10. Buah alpukat dapat menurunkan kolesterol

Berdasarkan hasil studi, bahwa orang yang meningkatkan konsumsi alpukat selama satu minggu mengalami penurunan kadar kolesterol sebanyak 17 persen. Para peneliti mengatakan bahwa hal ini disebabkan adanya kandungan beta sitosterol dalam buah alpukat, yang pada penelitian sebelumnya dipercaya dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Semua manfaat maupun khasiat dari Buah Alpukat yang kita rasakan merupakan atas izin Allah SWT, semoga kita semua diberikan kesehatan dan kesembuhan. Terima kasih telah membaca artikel tentang 10 Khasiat dan Manfaat Buah Alpukat untuk Kesehatan dan Kecantikan. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar